#TechBytes: Cara pindahkan foto dan video Facebook ke Google Foto
Beberapa bulan lalu, Facebook mengumumkan fitur yang memungkinkan pengguna tertentu memindahkan foto/video mereka ke Google Foto. Pengumuman itu merupakan bagian dari upaya jejaring sosial ini untuk membangun kepercayaan pengguna, dan kini dengan tujuan yang sama, perusahaan ini memperluas layanan pemindahan media baru tersebut ke semua pengguna Facebook. Berikut cara menggunakannya.
Data Transfer Project
Fitur besutan Facebook ini diluncurkan sebagai langkah pertama dari "Data Transfer Project", aliansi antara beberapa perusahaan teknologi besar untuk menyediakan cara memindahkan file dari satu platform ke platform lainnya. Layanan tersebut bekerja efektif sehingga kita bisa memindahkan semua foto/video—dari awal pembuatan akun Facebook hingga saat ini—ke layanan populer milik Google.
Bagaimana cara menggunakan fitur ini?
Penggunaan fitur ini cukup mudah dan hanya membutuhkan beberapa langkah. Pertama, masuk ke akun Facebook Anda di komputer atau ponsel lalu buka Pengaturan. Selanjutnya, buka "Informasi Facebook Anda", pilih "Transfer Salinan Foto atau Video", lalu masukkan kata sandi akun Facebook Anda (untuk tujuan keamanan) ketika diminta.
Kemudian, Anda bisa memilih Google Foto sebagai tujuan
Setelah memasukkan kata sandi, Facebook akan membuka sebuah halaman tempat Anda memilih tujuan pemindahan data. Di sini, Anda hanya perlu mengeklik opsi "Pilih Tujuan", klik Google Foto, dan pilih media yang ingin dipindahkan: Foto atau Video. Setelah Anda menentukan pilihan, cukup klik "Berikutnya" untuk memverifikasi akun Google dan memulai pemindahan.
Pengguna akan diberi tahu setelah pemindahan selesai
Saat pemindahan selesai, Facebook akan memberi tahu Anda melalui email serta di aplikasi. Namun, perlu diperhatikan bahwa setelah transfer dilakukan, aturan dan kebijakan Facebook tidak akan berlaku terhadap informasi tersebut. Sebaliknya, foto dan video akan mengikuti persyaratan dan kebijakan penanganan data Google Foto.
Layanan lain akan segera ditambahkan
Di masa depan, inisiatif ini juga mungkin menambahkan integrasi layanan penyimpanan cloud lainnya dengan Facebook. "Kami meyakini jika pengguna berbagi data dengan satu layanan, pengguna harus bisa memindahkannya ke layanan lain," demikian pernyataan perusahaan itu saat mengumumkan fitur tersebut. "Itulah prinsip portabilitas data, yang memberi pengguna kendali dan pilihan sekaligus mendorong inovasi," tambahnya.