Netflix rilis paket Basic berbasis iklan: Simak harga dan fiturnya
Netflix akhirnya menyerah pada godaan iklan. Paket berbasis iklan yang begitu dinantikan dari raksasa streaming itu kini sudah dirilis. Diberi nama 'Netflix Basic with Ads', paket tersebut saat ini tersedia di Australia, Brasil, Prancis, Jerman, Italia, Jepang, Korea, Inggris, dan AS. Paket itu tentu bakal hadir juga di Indonesia, tetapi Netflix belum mengeluarkan pengumuman mengenai hal tersebut.
Mengapa artikel ini penting?
Netflix dengan iklan, hal yang tidak pernah terbayangkan jadi kenyataan. Nah, demikianlah realitas saat ini yang memaksa raksasa streaming itu untuk meluncurkan paket berbasis iklan. Semakin panasnya persaingan dan turunnya jumlah pelanggan awal tahun ini menempatkan Netflix pada posisi ini. Keberhasilan paket itu akan bergantung pada reaksi pengguna. Kita akan mengetahui hasilnya dalam waktu dekat.
Paket berbasis iklan berharga 6,99 dolar/bulan
Netflix Basic with Ads pertama kali diluncurkan di Kanada dan Meksiko pada 1 November. Layanan tersebut bakal diluncurkan di Spanyol pada 10 November. Di AS, paket berbasis iklan berharga 6,99 dolar/bulan (sekitar Rp100 ribuan). Di sisi lain, paket Basic tanpa iklan dihargai 9,99 dolar/bulan (hampir Rp150 ribu). Pelanggan baru dan lama bisa memilih untuk berlangganan paket tersebut.
Akan ada 4-5 menit iklan setiap jam
Dalam Netflix Basic with Ads, akan ada rata-rata 4-5 menit iklan setiap jamnya. Iklan nantinya berdurasi 15-30 detik. Iklan tersebut akan muncul sebelum (preroll) dan selama (midroll) konten yang kita tonton. Menurut The Verge, tidak ada kepastian untuk iklan di pertengahan. Netflix pun berencana menerapkan batas tayang untuk mengurangi pengulangan iklan.
Pengguna tidak bisa melewati iklan
Iklan di Netflix Basic with Ads dapat dijeda. Namun, kita tidak bisa melewatinya. Di pojok kanan atas, terdapat hitungan mundur yang menunjukkan durasi iklan. Pengguna tidak akan bisa mengunduh konten untuk menontonnya saat offline. Selain itu, paket berbasis iklan tidak akan berfungsi di semua perangkat, termasuk Apple TV dan PlayStation 3.
Sebagian film dan serial terkunci
Di Netflix Basic with Ads, kita bisa menonton film dan serial dalam kualitas 720p. Sayangnya, seluruh katalog Netflix tidak tersedia dengan paket berbasis iklan. Perusahaan itu mengungkapkan bahwa sejumlah judul "terbatas" (sekitar 5-10% tergantung lokasi) tidak akan tersedia karena "pembatasan lisensi". Akan ada ikon gembok pada konten yang tidak dapat ditonton.
Bagaimana cara mendaftar paket baru?
Saat paket Netflix Basic with Ads tersedia di lokasi Anda, Anda bisa berlangganan sebagai anggota baru atau mengganti paket dari akun lama. Pendaftaran pelanggan baru sama seperti yang kita lakukan untuk paket-paket lainnya. Untuk beralih, masuk ke akun. Lalu buka 'Plan Details' dan pilih 'Change Plan.'