Jatuh cinta dengan boneka, wanita Brasil ini lahirkan 'bayi'
Kejadian aneh terjadi ketika wanita 37 tahun asal Brasil, Meirivone Rocha Moraes, jatuh cinta dengan seseorang yang spesial. Barangkali Anda berpikir, "Kita semua menyebut pasangan kita spesial. Apanya yang aneh?" Masalahnya, sang pangeran tampan itu ternyata boneka kain! Dia pun sudah mengikat janji dengan boneka itu di hadapan 250 tamu pesta pernikahan. Kini, pasangan ini menyambut kehadiran seorang "bayi".
Cinta pada pandangan pertama
Bagi Meirivone Rocha Moraes, rasa cinta seketika timbul saat dirinya bertemu Marcelo, boneka yang dibuatkan ibunya untuknya. "Alasannya karena dulu saya tidak dapat teman menari forró. Saya pergi ke pesta dansa tetapi kadang tidak menemukan pasangan. Kemudian, dia hadir dalam hidup saya, dan semuanya terjadi begitu saja," demikian Jam Press mengutip Meirivone.
Pernikahan dengan boneka Marcelo
Sejak awal keduanya sudah saling cinta, dan karena itulah dia mengaku mengandung anak Marcelo. Meirivone juga mengklaim dirinya mengalami kenaikan berat badan selama kehamilan. Tidak ingin melahirkan di luar nikah, dia pun mengadakan pesta pernikahan dengan mengundang 250 anggota keluarga dan teman. Meirivone berkata, "Bagi saya itu hari yang indah, sangat penting, sangat emosional."
Dia memuji suaminya karena setia dan pengertian
Berbicara tentang suaminya yang setia, Meirivone mengatakan kepada Jam Press, "Kehidupan pernikahan bersamanya begitu indah. Kami tidak bertengkar, kami tidak berdebat, dan dia mengerti saya. Marcelo suami yang hebat dan setia." "Dia punya begitu banyak sifat baik, tapi satu-satunya kelemahannya adalah malas. Tapi saya akan terus berjuang untuk kami berdua."
Saya wanita berkarakter: Meirivone
"Saya tidak merasakan sakit. Persalinannya hanya butuh 35 menit," ucapnya tentang menyambut anak boneka mereka Marcelinho pada 21 Mei. Dia juga mengungkapkan kalau dirinya kesal ketika orang lain menyebut keluarganya palsu. "Saya wanita yang berkarakter. Ayah dan ibu saya mengajari saya bersikap jujur, baik, dan tidak mengambil keuntungan dari siapa pun."