Cara upgrade gaya berpakaian dengan bujet terbatas
Barangkali sulit untuk mengikuti tren mode yang terus berkembang, karena harganya bisa sangat mahal. Jika termasuk orang yang peduli dengan mode, Anda mungkin terus mencari solusi yang terjangkau untuk upgrade koleksi pakaian. Intinya adalah pilihan mode yang Anda buat atau beli. Berikut beberapa trik untuk upgrade gaya berpakaian tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.
Belanja pakaian bekas
Bagi para fashionista dengan bujet terbatas, toko pakaian bekas adalah tambang emas yang sesungguhnya. Dibandingkan dengan toko-toko ritel, Anda dapat menemukan barang-barang unik dan modis dengan harga yang jauh lebih murah. Cobalah mencari pakaian bekas secara online selain di toko barang bekas. Situs-situs di internet menyediakan banyak pilihan pakaian bekas yang layak pakai. Ingatlah untuk memeriksa dengan cermat rating penjual dan deskripsinya sebelum menyelesaikan transaksi.
Membeli koleksi pakaian yang minimalis
Mengumpulkan koleksi yang bagus dimulai dengan pakaian-pakaian inti. Fokuslah untuk menciptakan koleksi pakaian minimalis (capsule wardrobe) yang desainnya tak pernah ketinggalan zaman sehingga dapat dengan mudah dipadupadankan. Membeli beberapa pakaian inti berkualitas tinggi akan mengurangi kebutuhan untuk sering berbelanja dan menghemat uang dari waktu ke waktu. Pilih barang-barang yang tak lekang waktu seperti celana jins yang pas, gaun hitam, kemeja putih berkancing, dan celana hitam.
Upcycle pakaian Anda
Upcycling tidak hanya membantu Anda menghemat uang, tetapi juga menonjolkan gaya Anda. Pelajari sifat-sifat bahan: sebagian bahan lebih kuat dari yang lain sementara beberapa bahan lebih mudah dipadupadankan dengan bahan lainnya. Cobalah beberapa kreasi DIY untuk memanfaatkan kembali pakaian lama dan gunakan kreativitas Anda. Untuk membuat pakaian yang unik, pertimbangkan untuk memodifikasi keliman, menambahkan hiasan, atau bahkan menggabungkan berbagai potongan.
Padu padan
Sering kali menambahkan hiasan atau membuat pakaian Anda lebih bagus tidak cukup untuk tampil keren. Menemukan keseimbangan yang ideal dan menggabungkan tampilan yang padu adalah kuncinya. Jangan takut memadukan pakaian bermerek dan pakaian yang sesuai dengan bujet Anda. Penampilan yang apik dan berbeda dapat diwujudkan dengan menggabungkan pakaian kelas atas dengan pakaian yang relatif murah. Hal ini juga memerlukan penggabungan gaya yang tidak biasa untuk menambah efek kejutan dan modern.
Seni memilih aksesori
Aksesori sering diabaikan, padahal aksesori sangat penting untuk menyempurnakan pakaian apa pun. Aksesori memiliki kemampuan ajaib untuk seketika mengubah penampilan yang biasa menjadi luar biasa. Belanjakan uang Anda untuk membeli aksesori yang mencolok seperti kalung yang menarik perhatian, anting-anting yang memukau, atau ikat pinggang yang menonjol. Untuk mendapatkan tampilan yang trendi dan modern, padukan pakaian dengan sepatu hak tinggi yang bergaya, perhiasan yang mencolok, dan tas yang elegan.