5 kreasi kue bolu yang patut dicoba
Buat para penggemar kue, tahukah Anda kalau Anda bisa membuat kue bolu dengan berbagai cara? Kalau Anda belum tahu resep-resep keren ini, berikut beberapa variasi yang bisa Anda gunakan untuk membuat kue bolu. Resepnya tersedia dengan maupun tanpa telur. Cobalah dulu dan beri tahu mana yang menurut Anda paling gampang dan rasanya paling enak.
Kue bolu yoghurt
Kocok yoghurt dan gula sampai gula larut sepenuhnya. Tambahkan bubuk pengembang dan soda kue, aduk rata. Biarkan campuran selama lima menit. Anda akan melihat gelembung-gelembung kecil di permukaan campuran. Tambahkan ekstrak vanili dan minyak, lalu aduk rata. Ayak tepung perlahan-lahan dan satukan adonan dengan lembut. Panggang selama 20 menit dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya.
Kue bolu susu
Kocok tepung, bubuk pengembang, dan garam, lalu sisihkan. Panaskan susu dan mentega hingga meleleh. Kocok gula dan telur dengan mikser elektrik sampai tekturnya ringan dan mengembang. Tambahkan ekstrak vanili. Tambahkan campuran tepung. Campur susu dan mentega yang sudah dipanaskan. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi mentega lalu panggang pada suhu 180 derajat Celcius, atau sampai tusuk gigi kayu yang dimasukkan di bagian tengah bisa dikeluarkan tanpa tersangkut.
Kue bolu telur
Kocok mentega dan tambahkan gula. Campur lalu kocok hingga teksturnya ringan dan mengembang. Tambahkan tiga butir telur lalu aduk rata. Tambahkan ekstrak vanili. Ayak tepung terigu, bubuk pengembang, dan soda kue, lalu satukan hingga tercampur. Olesi loyang dengan mentega, dan panggang selama 20-25 menit dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya, atau sampai tusuk gigi kayu yang dimasukkan di bagian tengah bisa dikeluarkan tanpa tersangkut.
Kue bolu meringue
Campur 1/2 cup tepung dan dua sendok makan tepung maizena lalu sisihkan. Kocok kuning telur dengan gula sampai meleleh. Tambahkan minyak sayur dan tambahkan ekstrak vanili lalu aduk rata. Tambahkan campuran tepung secara bertahap. Kocok empat putih telur dan gula dengan mikser elektrik sampai bagian atasnya lembut. Satukan dengan campuran kue. Letakkan loyang kue dalam wadah kukus lalu masukkan ke oven yang sudah dipanaskan sebelumnya.
Kue bolu cokelat
Campur mentega dan gula pasir lalu kocok hingga mengembang. Tambahkan telur dan aduk rata. Masukkan tepung terigu, soda kue, dan coklat bubuk yang sudah diayak ke dalam adonan basah. Resep ini menggunakan lebih banyak soda kue dan lebih sedikit telur daripada kue bolu biasa. Tambahkan air panas lalu aduk. Panggang dalam loyang kue bundar pada suhu sekitar 180 derajat Celcius selama 40 menit hingga bolu cokelat berwarna gelap dan teksturnya kaya.