Penurunan kesadaran: Pelajari gejala, penyebab, dan penanganannya
Otak bagaikan CPU bagi tubuh yang memengaruhi cara kita berpikir, bergerak, dan merasakan. Ketika otak mengalami gangguan, hal itu dapat menyebabkan kita berperilaku atau bertindak dengan cara yang biasanya tidak kita lakukan. Penurunan kesadaran atau altered mental status merupakan istilah umum yang mengacu pada perubahan rata-rata fungsi mental seseorang. Untuk mengetahui kondisi ini lebih lanjut, baca artikel ini sampai selesai.
Apa yang dimaksud penurunan kesadaran?
Penurunan kesadaran adalah gangguan pada fungsi otak seseorang. Gangguan ini dapat memicu perubahan perilaku atau kemampuan berpikir. Itu bisa terjadi secara tiba-tiba atau selama berhari-hari. Penurunan kesadaran bervariasi mulai dari kebingungan ringan hingga disorientasi total dan rasa kantuk yang meningkat hingga koma. Kondisi tersebut dapat timbul dari gangguan, penyakit, dan cedera tertentu yang memengaruhi otak seseorang. Perubahan ini kerap bersifat sementara tetapi dapat pula mengancam jiwa.
Jenis-jenis penurunan kesadaran
Ada tiga jenis penurunan kesadaran - delirium, demensia, dan psikosis. Delirium - Perubahan fungsi mental yang sering mengakibatkan kebingungan dan kurangnya kesadaran terhadap lingkungan sekitar. Demensia - Penurunan fungsi mental yang menyebabkan kesulitan mengingat sesuatu dan berpikir atau membuat keputusan. Psikosis - Terjadi ketika seseorang kehilangan kontak dengan dunia nyata dan biasanya melibatkan halusinasi dan delusi.
Berbagai gejala penurunan kesadaran
Gejala penurunan kesadaran dapat bervariasi tergantung jenisnya - delirium, demensia, atau psikosis. Untuk delirium, gejalanya dapat meliputi halusinasi, gangguan kognitif seperti kemampuan berpikir yang buruk, gangguan emosi, dan berkurangnya kesadaran akan lingkungan sekitar. Gejala demensia dapat mencakup kesulitan mengingat dan memperhatikan serta turunnya keterampilan pemecahan masalah. Dalam psikosis, ada dua gejala utama - delusi dan halusinasi.
Apa yang menyebabkan penurunan kesadaran?
Masing-masing jenis penurunan kesadaran dapat memiliki penyebab yang berbeda. Kondisi ini dapat dipicu oleh masalah sistem saraf pusat seperti pendarahan otak, tumor otak, kejang, atau strok. Penurunan kesadaran juga dapat disebabkan karena overdosis atau putus obat. Biasanya gangguan metabolisme seperti dehidrasi dan hipoglikemia dapat berakibat pada penurunan kesadaran. Sejumlah infeksi seperti meningitis, pneumonia, dan bahkan infeksi saluran kemih dapat menyebabkan penurunan kesadaran.
Bagaimana cara menangani penurunan kesadaran?
Perawatan akan tergantung pada pemicu penurunan kesadaran. Dokter dapat memberikan atau mengganti obat yang diresepkan sebelumnya jika terjadi reaksi yang tidak diinginkan. Dokter juga dapat memberikan oksigen atau cairan. Dalam kasus yang parah, dokter mungkin menyarankan operasi untuk memperbaiki perdarahan atau mengurangi tekanan pada otak. Beberapa penyebab AMS, seperti penyakit Alzheimer, tidak dapat disembuhkan dan memerlukan perawatan suportif.