Rapalan mantra: Jalan menuju ketenangan abadi
Pernahkah Anda dianjurkan melantunkan serangkaian kata tertentu dengan dalih bahwa kata-kata itu akan menenangkan diri, menghadirkan energi positif, menjernihkan pikiran, dan membantu Anda bahagia? Kata-kata yang Anda ucapkan itu disebut mantra, yang bisa berkonotasi religius atau spiritual. Hebatnya, kekuatan tersebut bukan hanya dalam kata-kata, tetapi juga dalam getarannya.
Apa yang dimaksud mantra?
Mantra merupakan teknik meditasi dan terapi efektif yang bisa dirapal, digumamkan, atau dibaca dengan tenang. Mantra mempunyai kegunaan, struktur, fungsi, dan jenis yang berbeda-beda tergantung aliran dan filosofinya. Ada banyak jenis mantra dan setiap mantra mengaktifkan energi tertentu di berbagai bagian tubuh. Ketika dilakukan dengan kesadaran yang tepat, mantra terbukti bisa sangat kuat.
Kedahsyatan 'Aum'
Aum adalah mantra yang paling populer dan konon menjadi suara pertama yang muncul di planet ini. Suara ini menyebabkan gema dalam tubuh, yang membantu relaksasi tubuh maupun pikiran.
Bagaimana cara kerjanya
Mantra dirancang untuk menembus pikiran bawah sadar dan mengubah getaran segala aspek eksistensi kita. Seperti yang tadi kami sebutkan, kata-kata ini bisa bersifat religius atau spiritual. Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa mantra tidak harus digunakan untuk salah satunya. Kekuatannya terletak pada pengulangan, yang bermuara pada pembersihan kekalutan dalam pikiran. Dengan berkurangnya pikiran, kita pun menjadi santai.
Pengucapan berpengaruh
Ketika berbicara soal mantra, suara lebih penting daripada kata-kata karena suara inilah yang membantu kita menciptakan gelombang atau gambaran. Intinya, saat merapal mantra, kita tidak terhubung dengan kata-kata, tetapi dengan suara dan bentuk yang diciptakan. Dengan mengeluarkan suara sedemikian rupa, kita menciptakan struktur yang kuat. Hal ini disebut Nada Yoga, atau yoga suara.
Meditasi mantra
Banyak pegiat meditasi yang percaya bahwa getaran dan keselarasan pengucapan mantra dapat membantu mereka mencapai tingkat konsentrasi yang lebih dalam. Hal ini dapat membantu kita melepaskan energi terhambat yang mengganggu kesehatan kita. Jika sebagian orang menggunakan meditasi mantra untuk mengurangi distraksi, sebagian lain menggunakannya untuk tujuan spiritual. Namun, pilihlah metode meditasi yang jelas, progresif, dan tepat dari guru-guru yang tepercaya.
Manfaat merapal mantra
Mengulang-ulang mantra bisa membantu kita mengembangkan pola pernapasan alami. Dengan meminimalkan pikiran yang teralihkan, metode ini turut mempertajam fokus. Menurut penelitian yang dipublikasikan pada tahun 2012, mantra dapat membantu menyehatkan otak. Lima belas orang dewasa yang lebih tua dengan masalah ingatan menunjukkan perbaikan aliran darah ke otak dan fungsi kognitif setelah delapan minggu bermeditasi mantra. Praktik ini tampaknya meningkatkan kebahagiaan serta ingatan visuospasial dan verbal.