Tidak punya rutinitas pagi? Anda melewatkan manfaat ini
Sebagian besar orang memiliki gaya hidup yang seperti robot, yaitu bangun tidur lalu menjalani aktivitas sesuai rutinitas. Bisa dibilang bahwa dalam hal ini hidup kita lebih memegang kendali dibanding diri kita sendiri. Namun, memiliki rutinitas pagi yang terencana membantu kita memegang kendali kehidupan, dan menjadi awal yang tepat untuk menjalani hari
Energi kita mencapai tingkat tertinggi pada pagi hari
Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa cara kita mengawali pagi berdampak besar pada kelanjutan hari tersebut. Energi kita mencapai tingkat tertinggi di pagi hari, dan mempergunakan waktu ini secara efektif untuk membuat keputusan serta menyelesaikan tugas-tugas penting merupakan cara yang bagus agar tugas tidak menumpuk nantinya, ketika kita perlu mengurus banyak hal.
Anda akan merasa percaya diri, pikiran pun tenang
Anda tidak perlu lagi terburu-buru ke halte bus atau melewatkan sarapan jika memulai hari lebih awal. Rutinitas pagi memberi kita kepercayaan diri dan membantu kita tetap tenang di saat-saat genting. Rutinitas terencana punya peran penting dalam produktivitas, dan membantu kita menyelesaikan pekerjaan dengan suasana hati yang baik.
Sesuaikan waktu pagi dengan kebutuhan Anda
Bangunlah paling lambat pukul 6 pagi setiap hari. Awali hari Anda dengan segelas air hangat. Biasakan jalan pagi atau meditasi yang menenangkan. Intinya adalah menemukan aktivitas pagi yang paling sesuai dengan pikiran dan tubuh Anda. Buat daftar prioritas Anda untuk hari itu. Sarapan dengan menu yang sehat sebelum keluar rumah.
Jangan menghukum diri karena lengah
Kita tahu bahwa dibutuhkan latihan terus-menerus selama 21 hari agar sesuatu menjadi kebiasaan. Jangan menghukum diri Anda karena sewaktu-waktu telat bangun atau tidak sempat berolahraga. Seperti kebiasaan lainnya, rutinitas pagi membutuhkan waktu, dan akan tercapai dengan tekad untuk menjalaninya. Carilah jadwal yang paling sesuai dengan Anda.
Lakukan rutinitas malam yang konsisten, usahakan tidur selama 7 jam
Sebagaimana rutinitas pagi, rutinitas malam hari yang konsisten juga sama pentingnya. Awali dengan makan malam maksimum dua jam sebelum Anda naik ke tempat tidur. Berikutnya, batasi penggunaan gawai sebelum tidur. Letakkan gawai di luar kamar tidur dan fokuslah pada 'me time'. Rilekskan pikiran Anda dengan duduk sendirian selama 10 menit, dan usahakan tidur selama tujuh jam.