Kiat ampuh membantu bayi Anda tidur sepanjang malam
Tidak ada yang menyamai perasaan saat melihat si kecil tertidur pulas, bukan? Tidur yang cukup sangat penting untuk pertumbuhan fisik maupun mental anak Anda dan bayi baru lahir sebaiknya tidur selama 17-18 jam dan anak berusia di atasnya tidur selama 10-12 jam. Jika anak Anda selalu mengalami kesulitan tidur di malam hari, kiat-kiat berikut dapat menenangkan dan membantu mereka tidur nyenyak.
Terapkan rutinitas sebelum tidur yang bisa dilakukan setiap hari
Penelitian menyatakan bahwa menjalani rutinitas sebelum tidur dapat membantu bayi atau anak menerka jadwal tidurnya dan seiring waktu, membantu mereka tidur lebih lelap. Coba mandikan anak Anda dengan air hangat sebelum menidurkannya atau bacakan cerita kesukaannya. Menjadikan aktivitas ini sebagai kebiasaan perlahan tapi pasti akan membantu mereka menemukan sebuah pola.
Buat suasana tidur gelap dan tenang
Tutup semua tirai dan matikan lampu di kamar tidur jika sudah waktunya tidur. Anda juga sebaiknya mengecilkan suara televisi dan bunyi lain yang mengganggu. Cara ideal untuk menangani hal ini ialah dengan membunyikan white noise di kamar tidur anak karena suara ini tidak hanya menenangkan tetapi juga menghalangi bunyi-bunyi lain.
Ikuti jadwal yang sama, setiap malam
Orang tua yang bekerja mungkin tergoda untuk menghabiskan waktu ekstra bersama anak mereka di malam hari. Tetapi perlu dipahami bahwa anak Anda harus beradaptasi dengan kebiasaan tidur sehingga menidurkan mereka pada waktu yang sama setiap hari sangatlah penting. Anak kecil membutuhkan tidur 10-12 jam dan karenanya aturlah waktu tidur mereka sesuai kebutuhan itu.
Jauhkan gangguan seperti mainan
Aspek penting lain dalam kebiasaan tidur yang baik adalah membantu anak Anda mengasosiasikan kamar serta tempat tidur dengan istirahat. Rapikan mainan sebelum waktu tidur dan simpan di ruangan lain. Tindakan ini akan membuat anak Anda memahami bahwa kamar tidur ditujukan untuk istirahat. Terakhir, ingat bahwa latihan menjadi kunci keberhasilan, dan mengikuti kiat-kiat ini dengan tekun secara bertahap akan membantu anak Anda tidur lebih nyenyak.