Ini alasannya mengapa hari palindrom 22-02-2022 istimewa
Apakah Anda memperhatikan bahwa tanggal hari kemarin rada unik? Kemarin 22-02-2022. Sekarang, coba baca angkanya dari belakang. Benar, bacaannya sama persis, sehingga membentuk apa yang dikenal sebagai palindrom. Palindrom adalah angka, kata, atau kalimat, yang dibaca sama dari depan maupun belakang. Palindrom bisa ditemukan dalam kehidupan kita sehari-hari, seperti kata kodok, malam, atau nama-nama seperti Afifa, atau Ana.
Mengapa kemarin disebut hari palindrom?
Tanggal 22-02-2022 merupakan contoh palindrom yang sempurna. Walaupun sebelumnya sudah ada contoh serupa, yang satu ini istimewa. Sejumlah netizen juga memperhatikan bahwa sepanjang minggu ini tanggal palindrom! Dengan format BB/HH/TTTT, semua tanggal dari 2-20-22 sampai 2-28-22 akan terbaca sama dari depan maupun belakang. Palindrom bahkan kerap dijadikan acara-acara khusus.
Coba baca angka jam digital secara terbalik
Bahkan dengan berbagai format, tanggal kemarin selalu jadi palindrom dalam segala kemungkinannya. Dalam format HH/BB/TTTT tanggal kemarin, 22-02-2022, bukan hanya palindrom tetapi juga ambigram, yaitu terbaca sama dari depan maupun belakang, juga terbalik. Bahkan versi singkat tanggal ini juga palindrom dan ambigram—22-2-22 dan 2-22-22!
Angka '2' punya makna spiritual
Ada yang mengatakan, munculnya angka 222 dalam mimpi menunjukkan bahwa seseorang akan mengalami semacam pencerahan spiritual. Sementara, banyak orang lain menyakini angka 222 sebagai tanda kemahahadiran Tuhan. Sebagian orang percaya pada angka kembar (angle number), seperti pukul 2.22 siang atau seperti tanggal hari kemarin. Angka kembar tak hanya berfungsi dalam hal digit, tetapi juga bunyi kata-kata "dua" yang terdengar serupa mungkin menunjukkan arti yang sama.
Angka kembar
Angka kembar terdiri atas angka-angka yang berulang. "Angka dalam pola berulang memiliki makna spiritual yang dapat berfungsi sebagai pengingat, peringatan, atau pesan dari alam semesta. "Ketika angka kembar muncul sebagai tanggal, itu berarti kita dapat mengharapkan pesan yang terkait dengan aspek kehidupan tertentu pada hari itu," jelas Dr. Madhu Kotiya, ahli numerologi dan psikis.
Arti penting angka ini
"Tanggal hari ini tentang komunitas dan kolaborasi. Nomor 2 dikaitkan dengan emosi, perasaan, dan intuisi dengan persatuan." "Ini hari di mana kita akan merasakan emosi yang ekstrem atau terhubung dengan seseorang atau dengan intuisi kita sendiri." "Barangkali ada rasa persatuan di antara semua makhluk dan ini waktu yang tepat untuk melatih intuisi kita," ujra Dr. Madhu Kotiya.