Saatnya Goa Carnival 2023! Begini keseruannya
Begitu menakjubkan, destinasi pantai Goa menyuguhkan banyak daya tarik yang menjadikannya favorit wisatawan. Salah satunya Goa Carnival, acara yang penuh warna, budaya, seni, hiburan, dan makanan, pengalaman yang tidak boleh dilewatkan. Ternyata, perayaan tahun ini sudah dekat, jadi rencanakan perjalanan Anda! Berikut informasi selengkapnya.
Goa Carnival pertama kali diperkenalkan penduduk Portugis
Digagas oleh penduduk Portugis yang pernah menguasai Goa sekitar 500 tahun yang lalu, karnaval ini satu-satunya yang diadakan di India. Meskipun awalnya dirayakan oleh umat Katolik, kini festival yang mencakup segalanya itu menyatukan orang-orang dari berbagai daerah, agama, dan kepercayaan. Ada musik, tarian, minuman, dan banyak hal yang dinanti-nantikan, yang menjadikannya pusat hiburan dan perayaan.
Perayaan dimulai sebelum masa Prapaskah
Disebut juga Carnival de Goa, perayaan ini dimulai sebelum masa Prapaskah pada bulan Februari-Maret. Prapaskah adalah 40 hari berdoa dan berpuasa bagi umat Katolik. Selama periode itu mereka juga tidak makan daging. Ini berakhir sebelum Paskah dan merupakan peristiwa penting bagi orang yang memperingatinya. Peringatan itu didasarkan pada tradisi Mardi Gras, masa perayaan sebelum pantang.
Festival 4 hari ini berlangsung Februari tahun ini
Goa Carnival, yang penuh hiburan selama empat hari, diadakan dari 18 Februari hingga 21 Februari tahun ini. Empat kota besar dan destinasi pantai yang memperingatinya, yaitu Panjim, Vasco da Gama, Mapusa, dan Margao, akan dihias dengan meriah selama perayaan. Dari jalanan hingga pondokan pantai, setiap sudut lokasi ini bakal didekorasi.
Parade penuh warna, musik tanpa henti, makanan lezat, dan banyak lagi
Setiap tahun Carnival de Goa telah menjadi batu loncatan hiburan dan kali ini sepertinya tidak ada bedanya. Perayaan tersebut akan menampilkan parade warna-warni dengan orang-orang yang mengenakan kostum semarak dan topeng unik. Selain itu, ada musik tanpa henti, tarian di jalanan, tablo meriah dengan pertunjukan seni, masakan asli Goa dengan minuman lokal feni, kompetisi menarik, dan banyak lagi.
Prosesi dipimpin oleh Raja Momo
Pawai akbar ini dipimpin oleh Raja Karnaval Momo yang diperankan oleh seseorang yang dipilih dari kawasan pantai. Dikelilingi penari, badut, dan pemain akrobat, sang raja membuka acara dengan mengatakan, "Kha, Piye, Aani Majja Kar," yang berarti makan, minum, dan bergembiralah.
Tari topeng dan tradisi Assoltes juga hadir
Selama karnaval, pengunjung juga menikmati tradisi seru yang disebut Assoltes. Dalam ritual tersebut, para pemain karnaval mengunjungi teman-teman mereka dengan riasan dan kostum aneh untuk mengerjai mereka. Begitu teman tersebut mengetahui mereka sedang dijahili, mereka menjamu orang iseng itu dengan makanan dan minuman. Malam hari waktunya berpesta dan menari dengan topeng-topeng keren.
Ikon 'Tarian Merah dan Hitam' mengakhiri karnaval
Hari terakhir Goa Carnival dikatakan paling istimewa karena menawarkan kesempatan terakhir untuk menikmati semangat pesta sebelum Prapaskah dimulai. Tari Merah dan Hitam yang ikonik diselenggarakan pada hari ini sebagai tanda berakhirnya perayaan.