Viral video gajah makan panipuri di Assam, India
Panipuri, phuchka, golgappa, atau apa pun sebutannya, jajanan kaki lima ini sangat populer di India. Saat mencicipi penganan renyah yang berisi kentang tumbuk pedas yang dicelupkan ke dalam asam atau air mint, Anda akan merasakan kenikmatan yang luar biasa. Tapi tahukah Anda bahwa hewan-hewan di India juga menyukai jajanan kaki lima yang pedas?
Gajah viral setelah melahap panipuri di Tezpur
Sebuah video penggemar panipuri asal Tezpur, Assam menjadi viral. Gajraj bukanlah penggemar panipuri biasa yang akan meminta penjual untuk membuat isiannya lebih pedas, tapi dia adalah seekor gajah yang dengan sabar menunggu untuk mengambil panipurinya satu per satu karena sang penjual terus memberikannya. Orang-orang yang lewat menganggap pemandangan tersebut cukup lucu hingga berhenti sejenak dan merekam video si pencinta kuliner itu.
Bahkan gajah pun suka makanan pedas
Dalam video, gajah itu terlihat menikmati setiap gigitan sambil mengepakkan telinganya, yang menandakan rasa senang. Bahkan ketika sang penjaga menariknya untuk bergerak, dia terus melahap penganan kaki lima favorit banyak orang itu. Video tersebut awalnya dibagikan oleh Soorya Puthran Karnnan di Instagram, dan sudah ditonton lebih dari 17.000 kali dalam sehari.
Panipuri dan makanan buatan manusia lainnya berbahaya bagi hewan
Pengguna internet yang senang melihat gajah memakan panipuri, membanjiri kolom komentar video yang dibagikan ulang itu dengan komentar-komentar kocak. Namun ternyata, panipuri berbahaya bagi gajah dan dapat menyebabkan gangguan pencernaan. Orang-orang disarankan untuk tidak memberi makanan buatan manusia seperti roti, makanan pedas atau berminyak, dan biskuit kepada hewan dan burung karena sulit dicerna.
Assam memiliki jumlah gajah tertinggi kedua
Assam dihuni hampir 5.000 gajah Asia, jumlah gajah tertinggi kedua di India. Masyarakat Assam menghormati hewan besar yang ramah ini dan menyukainya. Namun, seiring berkurangnya hutan dan habitat alam, konflik antara manusia dan gajah belakangan semakin meningkat. Menurut Aranyak, sebuah LSM lingkungan, rata-rata 50 gajah mati setiap tahun dalam beberapa tahun terakhir.