Lima tips untuk manajemen waktu yang efektif
Kita semua punya 24 jam dalam sehari. Tapi ketika sebagian orang mampu melakukan banyak tugas dalam sehari, sebagian lain kesulitan menyelesaikan tugas mereka. Mereka tentu tidak punya kekuatan untuk memperlambat waktu, mereka hanya mengatur waktu dengan baik. Namun Anda juga bisa menjadi orang itu, karena ada banyak cara untuk memanfaatkan setiap menit sebaik-baiknya.
Mengapa artikel ini penting?
Bila merencanakan waktu dengan baik, Anda menempatkan diri di jalur keberhasilan demi mencapai semua target Anda. Produktivitas Anda meningkat dan Anda pun menjadi semakin efisien. Manajemen waktu juga membantu Anda mencapai keseimbangan hidup dan pekerjaan yang baik serta pikiran yang jernih dan bebas stres. Mengetahui cara Anda memanfaatkan waktu sangatlah penting, bukan hanya di tempat kerja melainkan juga dalam kehidupan pribadi kita.
Kejar target Anda dan tetapkan tenggat waktu
Ketahui target Anda karena hal ini memberikan kejelasan tentang alokasi waktu yang seharusnya Anda utamakan. Selanjutnya, Anda perlu membagi target itu menjadi tugas-tugas yang lebih kecil. Ingat, buat target tersebut sejelas mungkin. Kemudian, alokasikan waktu yang ditetapkan untuk setiap tugas. Apabila menentukan tenggat waktu, Anda akan bekerja secara efisien untuk mencapai hasil dalam kurun waktu yang ditentukan.
Buat daftar tugas
Bagi banyak orang, membuat daftar tugas menjadi tugas tersendiri. Tetapi ketahuilah bahwa membuat daftar akan menghemat waktu Anda dalam jangka panjang. Saat menyiapkan daftar, Anda pun memprioritaskan pekerjaan. Anda bisa menaruh tugas yang tidak mendesak di bagian bawah daftar. Terus tandai tugas setiap kali Anda menyelesaikannya. Tindakan ini akan memberi Anda rasa pencapaian.
Prioritaskan tugas-tugas penting sebelum mendesak
Tetapkan prioritas untuk setiap tugas. Idealnya, Anda harus mulai dengan menangani tugas-tugas penting. Selesaikan sesegera mungkin. Ketika Anda selesai dengan pekerjaan penting, yang tersisa kemudian adalah tugas yang tidak terlalu penting, yang bisa Anda jadwalkan sesuai kesanggupan. Namun, jangan tunda pekerjaan itu terlalu lama karena jika tidak, tugas tersebut akan jadi "mendesak" dalam waktu singkat.
Fokus pada satu tugas dalam satu waktu
Menurut sejumlah penelitian, mengerjakan beberapa tugas sekaligus (multitasking) adalah mitos dan pada kenyataannya, kita hanya berpindah antar-tugas. Jika Anda memilih untuk melakukan pekerjaan tertentu, jangan berhenti di tengah jalan. Selesaikan tugas itu dan lanjutkan ke tugas berikutnya. Mengelola banyak tugas sekaligus akan memengaruhi tingkat konsentrasi Anda dan tentunya merupakan manajemen waktu yang buruk.
Istirahat!
Kebanyakan orang berpikir, kalau tidak istirahat mereka akan menyelesaikan lebih banyak pekerjaan. Tapi hal ini tidak benar. Konsep istirahat bertujuan untuk memberikan otak dan mata Anda waktu rehat. Begitulah keduanya memulihkan diri dan karena itu, istirahat mutlak diperlukan. Anda pun kembali bekerja dengan energi dan perspektif baru.