Cara-cara ampuh untuk mengatasi kulit kaki mengelupas
Kita berdiri di atas kaki sepanjang hari dan sudah jelas kaki akan terkena dampaknya dalam bentuk tumit pecah-pecah, kering, dan tentunya mengelupas. Aturan terpenting soal kulit kaki yang mengelupas adalah tidak mencabutnya karena dapat menyebabkan infeksi. Sebagai gantinya, berikut beberapa cara ampuh yang bisa membantu mengatasinya.
Memijat dengan batu apung dapat menghilangkan kulit kering
Memijat kaki dengan batu apung bisa turut menghilangkan kulit yang menebal dan kering. Anda cukup merendam kaki dalam air sabun yang hangat selama kurang lebih 20 menit. Basahi batu apung dan pijat lembut kaki Anda dengan batu tersebut. Jangan menggosok terlalu keras karena bisa berdarah. Melakukan perawatan ini dua kali seminggu dapat membantu mengatasi kulit mengelupas.
Mengeksfoliasi dan melebapkan kaki setiap hari
Kalau kulit Anda menunjukkan tanda-tanda awal pengelupasan atau jika Anda melihatnya sangat kering, eksfoliasi bisa membantu. Rendam kaki dalam air hangat selama beberapa saat. Tindakan ini akan menghaluskan kulit. Sekarang, menggunakan eksfoliator atau scrub, pijat kaki dengan lembut untuk menghilangkan kulit mati. Tepuk-tepuk kaki Anda sampai kering dan aplikasikan krim kaki atau pelembap.
Masker oatmeal menghidrasi kulit kering
Makanan umum untuk sarapan ini mempunyai kandungan antioksidan yang bermanfaat bagi kulit dan di samping itu, kandungan pelembap pada oatmeal ampuh untuk kulit yang mengelupas. Dalam mikser, haluskan tiga sendok makan oatmeal sampai menjadi bubuk. Tambahkan setengah sendok teh soda kue dan buat pasta dengan menambahkan air. Aplikasikan pasta ini pada kaki dan biarkan mengering. Bilas dengan air hangat.
Minyak kelapa mengandung mikroba dan melembapkan kaki
Minyak kelapa merupakan pelembap yang efektif serta membantu meredakan kulit kering dan mengelupas. Penggunaan rutin minyak ini pada kaki akan membuat kulit Anda tampak lebih halus. Aplikasikan minyak kelapa dan rilekskan kaki Anda selama satu jam setiap hari. Sebagai alternatif, Anda juga bisa merendam kaki dalam minyak kelapa, mengenakan kaus kaki, dan membiarkannya semalaman untuk hasil yang cepat.