5 hidangan nasi populer yang enak untuk makan siang atau malam
Jatuh cinta dengan kelembutan nasi yang dimasak sempurna? Seperti negara-negara Asia lainnya, Indonesia memiliki jumlah konsumen beras yang banyak baik di rumah-rumah maupun restoran mewah. Kalau Anda menyukai berbagai kreasi nasi seperti kebuli dan biryani, siap-siaplah tergoda hari ini. Simaklah resep-resep hidangan nasi unik yang telah kami himpun untuk Anda.
Nasi Pilaf (khas Iran)
Campur minyak zaitun, cuka, jintan putih, kayu manis dan ketumbar bubuk, air jeruk, kulit, air perasan lemon, garam, merica, dan sirup maple lalu sisihkan. Panaskan minyak dalam wajan dan tambahkan daun bawang, bawang putih, dan masak sampai lunak. Tambahkan garam dan merica. Tambahkan nasi yang sudah matang, lalu aduk perlahan. Matikan api dan tambahkan dressing. Taburkan delima, pistachio, peterseli, daun mint, dan chickpea panggang.
Nasi Uduk (nasi bersantan khas Indonesia)
Masukkan beras, santan, air, lengkuas, jahe, ketumbar bubuk, serai, daun salam, daun pandan, dan garam ke panci rice cooker lalu masak hingga matang. Setelah 10 menit, buka tutupnya dan keluarkan serai, daun pandan, daun salam, jahe, dan lengkuas. Aduk dengan sendok penanak nasi. Bentuk nasi menggunakan mangkuk, lalu sajikan bersama ayam goreng, tempe goreng, dan telur dadar gulung.
Arroz Rojo (nasi tomat khas Meksiko)
Tambahkan nasi pada minyak sayur panas dan panggang selama tiga menit. Haluskan tomat besar, setengah siung bawang bombai, satu siung bawang putih, dan garam dalam blender. Tambahkan ke nasi lalu masak sampai hampir kering. Tambahkan tiga cup kaldu ayam dan potongan daun ketumbar lalu didihkan. Masak dengan api kecil dan biarkan cairan meresap. Diamkan selama 10 menit sebelum disajikan.
Bibimbap (nasi campur khas Korea)
Campur potongan mentimun dengan gochujang (pasta cabai merah) dalam mangkuk lalu sisihkan. Masak bayam, tiriskan, dan campur dengan kecap. Masak wortel, tambahkan bawang putih, tambahkan mentimun lalu taburkan irisan cabai merah dan sisihkan. Masak ayam yang sudah dipotong dadu. Goreng telur sampai matang. Masukkan nasi dalam mangkuk, tambahkan bayam, ayam, mentimun, dan wortel di atasnya, lalu tambahkan telur goreng. Taburkan biji wijen.
Casamiento Salvadoreño (nasi campur kacang khas El Salvador)
Panaskan minyak di wajan lalu tumis bawang bombai dan capsicum di dalamnya. Kemudian, tambahkan nasi yang sudah matang, masak sebentar dan tambahkan kacang merah yang sudah dimasak dan aduk rata tanpa memecah-mecah nasi. Tambahkan kaldu ayam (bubuk), garam, dan merica secukupnya. Aduk terus sampai cairan menguap. Sajikan selagi panas bersama telur goreng, keripik pisang, alpukat, dan keju.