5 jenis thermal water beserta manfaat-manfaatnya
Mengandung mineral, antioksidan, elemen jejak, dan sifat kuratif dan terapeutik, thermal water bersumber dari mata air alami dan membantu melembapkan kulit, menyeimbangkan mikrobioma, dan memperbaiki kerusakan akibat sinar UV. Thermal water melindungi kita dari kondisi-kondisi kulit inflamasi seperti psoriasis atau eksim. Air ini juga baik untuk kulit kepala dan membantu memperkuat rambut kita. Berikut lima jenis thermal water beserta manfaat-manfaatnya.
Air sulfat
Digunakan untuk mengobati berbagai infeksi saluran pernapasan atas dan bawah serta peradangan kronis, air sulfat sangat bagus untuk tubuh dan membantu menyehatkan kulit, tendon, dan ligamen kita. Air ini juga meredakan gejala-gejala yang berkaitan dengan gangguan pencernaan, hati, dan gastrointestinal. Selain diminum, kita juga bisa langsung mengoleskannya ke tubuh dalam bentuk lempung atau thermal mud.
Air bikarbonat
Sarat dengan khasiat pembersih organ, air bikarbonat membantu melancarkan pencernaan dan detoksifikasi di liver. Air ini juga menawarkan solusi sementara untuk mulas atau gangguan pencernaan. Menurut penelitian, air bikarbonat membantu mengurangi kelelahan otot selama latihan atletik. Air tersebut juga memutihkan gigi dan membantu menyegarkan napas. Air bikarbonat membantu mengatur kadar pH tubuh kita dan meningkatkan keseimbangan hormon dan penyerapan nutrisi.
Air natrium klorida
Air ini mengandung klorin dan natrium yang membantu mengobati gangguan pembuluh darah, sendi, dan rematik. Konsumsi air natrium klorida membantu mengisi kembali garam dan air yang hilang dalam tubuh kita akibat kondisi tertentu seperti sindrom rendah garam atau hiponatremia. Meminum air tersebut juga mencegah kram panas yang disebabkan oleh terlalu banyak berkeringat. Sifat terapeutiknya juga akan merawat rambut dan kulit kepala kita.
Air radioaktif
Air radioaktif baik untuk sistem kekebalan tubuh dan membantu menurunkan tekanan darah kita. Air ini sama sekali tidak berbahaya karena mineral dan bebatuan yang dilewati memiliki radioaktivitas yang berasal dari alam. Mandi air radioaktif juga direkomendasikan untuk wanita hamil atau penderita penyakit radiasi atau leukemia. Air radioaktif juga membantu mengatasi masalah urologi, kardiovaskular, dan ginekologi dalam tubuh.
Air garam bromin-yodium
Kaya akan natrium klorida, yodium, dan bromin, jenis air panas ini meredakan masalah dermatologis, osteoartikular, dan ginekologis. Penuh khasiat antibakteri, mandi dengan air ini membantu menekan peradangan, mengurangi rasa sakit, menyeimbangkan detak jantung, menormalkan tekanan darah, memperbaiki fungsi kelenjar tiroid, dan melancarkan sirkulasi darah. Meminum air tersebut juga menjaga hidrasi dan mengurangi pembekuan darah.