Setelah 'DNA', 'Boy With Luv' BTS capai 1,2 miliar penayangan di YouTube
BTS sedang dalam perjalanan membuat (atau memecahkan?) rekor. Lagu mereka yang lain, Boy With Luv (feat. Halsey), mencatatkan 1,2 miliar penayangan di YouTube. Ini menjadi karya ketiga oleh grup beranggotakan tujuh orang itu yang membukukan lebih dari 1 miliar penayangan di platform berbagi video tersebut, usai DNA menorehkan raihan serupa Februari ini. Hit dahsyat mereka, Dynamite, juga memperoleh 1 miliar penayangan di YouTube.
Merupakan lagu utama dalam EP keenam mereka
Hal ini menjadikan mereka grup vokal pria asal Korea yang paling cepat meraih prestasi ini, yang terjadi hanya dua hari sebelum perhelatan online mereka yang begitu dinantikan, Bang Bang Con 2021. Boy with Luv dirilis pada 12 April 2019 dan menandai kolaborasi perdana BTS dengan penyanyi Amerika penerima nominasi Grammy, Halsey. Karya itu merupakan lagu utama dalam EP (Extended Play) keenam mereka yang bertajuk Map Of The Soul: Persona.
'Boy with Luv' cuma butuh dua tahun untuk capai prestasi ini
Lagu yang menghentak ini butuh waktu dua tahun lebih sedikit untuk meraih rekor penayangan. Versi jepang dari lagu itu dirilis pada Juli 2019. Boy with Luv juga mendapat sertifikat Platinum oleh RIAA (Recording Industry Association of America), seperti dilaporkan Billboard pada 2019 silam.
Perhelatan online mereka yang dinanti-nanti segera hadir
Band K-Pop tersebut kini tengah bersiap untuk Bang Bang Con 2021. Acara online spesial ini dijadwalkan tayang pada 17 April pukul 3 sore waktu Korea (13.00 WIB) di kanal YouTube mereka, BANGTANTV. Para penggemar berharap bisa mendengarkan single hit terbaru mereka Film Out secara langsung dalam konser online itu. Lagu ini juga mendapat sambutan baik oleh para kritikus.
Apa rencana grup K-pop energik ini ke depannya?
Acara tahunan Bang Bang Con yang dilaksanakan April lalu merupakan seri konser online selama dua hari. Perhelatan gratis itu menyertakan beberapa rekaman konser terdahulu mulai dari tahun 2015. Selain itu, grup K-pop penuh energi ini akan merampungkan tahun kedelapan mereka bersama-sama di bulan Juni ini. Mereka juga berencana merilis album versi Jepang, BTS, The Best pada 16 Juni tahun ini.
Inilah beberapa lagu BTS yang memuncaki tangga lagu
BTS adalah artis dengan penjualan terbaik dalam sejarah Korea Selatan dan popularitas band ini berhasil menembus semua batas geografis. Mereka menyebut artis-artis seperti Eminem, Queen, Kanye West, Nas, dan Drake sebagai inspirasi mereka. Inilah beberapa lagu mereka yang memuncaki tangga lagu: I Need U, FAKE LOVE, Dynamite, Paldogangsan, Fire, Black Swan, Run, Save Me, Dope, IDOL, dan Blood Sweat & Tears.