Toyota GR 86 edisi 2022 diumumkan, bermesin BBM 232 hp 2.4 liter
Produsen otomotif asal Jepang Toyota baru-baru ini mengumumkan mobil sport GR 86 buatannya. Model tersebut akan mulai dipasarkan di negara asalnya pada musim gugur ini. Adapun yang menjadi sorotan, kendaraan roda empat itu memiliki desain yang agresif dan kabin mewah dengan berbagai fitur. Dapur pacunya mengandalkan mesin BBM 2.4 liter dan dapat melesat dari 0-100 km per jam hanya dalam waktu 6,3 detik. Inilah detail selengkapnya.
Mobil mengusung gril hitam besar dan atap melengkung
Toyota GR 86 edisi 2022 memiliki kap yang terkesan tangguh, lampu depan LED yang elegan, gril berkelir hitam, atap yang melengkung, dua pintu, dan pelek jari-jari berdiameter 18 inci. Di buntutnya terdapat antena berbentuk sirip hiu, lampu belakang yang memanjang, dan knalpot bercabang dua. Menyangkut dimensinya, mobil ini punya panjang 4.265 mm dan jarak roda 2.575 mm. Bobotnya sendiri adalah 1.270 kg.
Ditenagai mesin 232 hp berkapasitas 2.4 liter
Toyota GR 86 versi 2022 digeber oleh mesin BBM aspirasi alami berkapasitas 2.4 liter yang terhubung ke transmisi manual 6 percepatan atau otomatis. Dapur pacu tersebut menghasilkan daya 232 hp pada putaran 7.000 rpm dan torsi 250 Nm pada 3.700 rpm. Mobil ini melaju dari 0-100 km per jam dalam 6,3 detik.
Kendaraan dilengkapi panel infotainment 8.0 inci
Kabin Toyota GR 86 edisi 2022 mirip dengan Subaru BRZ, terkecuali material pelapis serta lambang 'GR' yang berbeda pada roda kemudi tiga jari yang multifungsi. Di dalamnya ada layar digital seluas 7.0 inci untuk pengemudi dan konsol infotainment 8.0 inci yang mendukung Apple CarPlay dan Android Auto. Beberapa kantong udara dan teknologi EyeSight Driver Assist yang dipinjam dari Subaru menjamin keselamatan penumpang.
Toyota GR 86 edisi 2022: Harga dan ketersediaan
Toyota GR 86 versi 2022 bakal tersedia di Jepang pada musim gugur ini dan mestinya tiba di Amerika Serikat akhir tahun ini. Adapun soal harga, mobil tersebut dibanderol mulai 31.000 dolar atau sekitar 449 juta bila dirupiahkan.