MV Agusta perkenalkan motor naked terbatas Brutale 1000 Nurburgring Edition
MV Agusta telah mengumumkan model khusus untuk motor sport Brutale 1000 RR besutannya, yang dijuluki Nurburgring Edition. Kendaraan tersebut dibanderol 39.900 euro (sekitar Rp654 juta) dan dibatasi hanya 150 unit. Motor ini terwujud melalui kolaborasi dengan arena balap Nurburgring di Jerman. Sejumlah bagian bodinya dibuat dari serat karbon demi memangkas bobot. Berikut rangkuman kami.
Kendaraan berbobot 183 kg
MV Agusta Brutale 1000 Nurburgring Edition mengusung desain yang agresif dengan lampu depan berbentuk lonjong, tangki bahan bakar yang kekar, dan knalpot yang mengarah ke atas. Setiap motor memiliki plat nomor khusus pada pipa udara kanan untuk menonjolkan eksklusivitasnya. Kendaraan mempunyai komponen serat karbon untuk panel saringan udara, pelindung kabel, penutup kopling, dan bertumpu pada pelek serat karbon. Motor roda dua itu berbobot 183 kg.
Mesin 205 hp menggeber motor ini
MV Agusta Brutale 1000 Nurburgring Edition mengandalkan tenaga dari mesin 988 cc 4 silinder segaris yang menghasilkan daya 205 hp pada 13.000 rpm dan torsi puncak 116,5 Nm pada 11.000 rpm. Tugas transmisi ditangani oleh kotak roda gigi 6 percepatan.
Hadir dengan suspensi Ohlins
MV Agusta Brutale 1000 Nurburgring Edition dilengkapi dengan rem cakram pada roda depan maupun belakang, serta Cornering ABS, kendali traksi, dan teknologi Wheelie Control. Terdapat garpu terbalik di bagian depan dan peredam monoshock di belakang, keduanya bermerek Ohlins. Motor ini juga menawarkan opsi kit balap dengan sistem pembuangan titanium dan Engine Control Unit (ECU).
MV Agusta Brutale 1000 Nurburgring Edition: Harga
MV Agusta Brutale 1000 Nurburgring Edition dihargai 39.900 euro (sekitar Rp654 juta) dan hanya 150 unit yang akan diproduksi. Kendaraan itu kemungkinan tidak menyambangi Indonesia karena perusahaan tersebut tidak memasarkan produknya di sini.