Mengupas tentang supercar Ford GT '64 Prototype Heritage Edition
Ford telah mengumumkan versi terbatas untuk supercar GT besutannya pada perhelatan Monterey Car Week di AS. Pemesanannya akan dimulai di pasar internasional tahun depan. Dijuluki "GT '64 Prototype Heritage Edition", kendaraan sport tersebut mengusung pembaruan kosmetik besar-besaran baik di dalam maupun luar. Tenaganya bersumber dari mesin V6, twin turbo, 3.5 liter dan memiliki kecepatan tertinggi 350 km/j. Berikut rangkuman kami.
Mobil memiliki elemen serat karbon dan pelek 20 inci
Ford GT '64 Prototype Heritage Edition mempunyai kap yang gagah dengan beberapa ventilasi, lampu utama yang besar, serta splitter depan dan diffuser belakang yang diberi finishing serat karbon. Kendaraan tersebut diapit oleh kaca spion, scoop udara, dan pelek 20 inci. Lampu belakang bundar dan dua lubang knalpot tersedia di buritan. Mobil ini mengusung balutan warna Wimbledon White dan tiga strip khas mobil balap di sepanjang atapnya.
Ditenagai oleh mesin 3.5 liter, 656 hp
Ford GT '64 Prototype Heritage Edition ditenagai oleh mesin V6, twin turbo, 3.5 liter yang menghasilkan 656 hp/746 Nm. Mobil ini mampu melesat dari 0-96 km/j dalam waktu 2,8 detik, 0-160 km/j dalam enam detik, dan memiliki kecepatan tertinggi 350 km/j.
Tersedia dua kursi dan setir yang bawahnya datar
Ford GT '64 Prototype Heritage Edition mempunyai kabin dua kursi, disertai pilar A, bendul pintu, dan konsol tengah dengan finishing serat karbon, kursi berlapis Alcantara biru dengan jahitan silver, dan setir multifungsi berbungkus Ebony Alcantara yang bagian bawahnya datar. Supercar ini memuat klaster instrumen digital dan sistem infotainment layar sentuh 6,5 inci dengan dukungan perintah suara. Beberapa kantong udara menjamin keselamatan penumpang.
Ford GT '64 Prototype Heritage Edition: Harga dan ketersediaan
Di AS, Ford GT '64 Prototype Heritage Edition diperkirakan mengusung harga lebih premium ketimbang model standar yang dipatok mulai 500.000 dolar (sekitar Rp7,1 miliar). Pemesanannya akan dimulai bulan Januari 2022.