Inilah semua hal yang harus Anda ketahui tentang bepergian bersama hewan peliharaan
Tak peduli betapa pun Anda menyayangi anjing/kucing Anda, ada saat-saat di mana Anda harus meninggalkan mereka, baik karena komitmen pekerjaan, perjalanan atau kesehatan Anda. Dan saat Anda mempertimbangkan untuk mengajak hewan peliharaan Anda, ketahuilah bahwa itu tidak nyaman maupun murah. Inilah permasalahan mengajak hewan peliharaan bepergian. Berikut segala yang harus Anda ketahui tentangnya.
Tempat penitipan hewan peliharaan profesional
Jika Anda menginginkan perhatian penuh bagi hewan kesayangan Anda saat Anda sedang pergi, Anda harus mempertimbangkan tempat penitipan hewan peliharaan profesional. Saat ini, banyak tempat penitipan hewan menawarkan layanan hunian dan kenyamanan bagi hewan peliharaan. Namun untuk itu, penting agar hewan Anda bersosialisasi. Juga, kunjungi beberapa tempat penitipan sebelum Anda pergi, jadi Anda bisa memilih yang terbaik untuk hewan Anda.
Hewan ditinggal di rumah
Tidak semua hewan cocok dengan tempat penitipan hewan profesonal. Jika hewan peliharaan Anda merasa gelisah di sekitar hewan asing atau tidak senang meninggalkan rumahnya, Anda bisa mencoba fasilitas hewan ditinggal di rumah. Dengan cara ini, anjing/kucing Anda akan tetap tenang dan sehat, di kenyamanan rumah. Pastikan saja untuk menemui profesional perawatan hewan peliharaan di rumah lebih awal, sebelum Anda pergi.
Hotel hewan peliharaan
Jika Anda menginginkan akomodasi yang lebih mewah untuk hewan peliharaan Anda, belilah tiket menginap mewah di hotel hewan peliharaan. Ini adalah fasilitas hunian kelas atas, dengan lingkungan yang sangat nyaman, staf profesional untuk mengurus hewan peliharaan Anda, dan fasilitas kenyamanan yang Anda inginkan agar dinikmati hewan peliharaan Anda. Namun, periksa kantong Anda terlebih dahulu - hotel hewan peliharaan tidaklah murah.
Pertimbangkan kebutuhan hewan peliharaan Anda sebelum menentukan pilihan akhir
Sebelum menentukan pilihan akhir, pertimbangkan sifat dan kebutuhan anjing atau kucing Anda. Antara lain, Anda harus mempertimbangkan apakah hewan peliharaan Anda sosial atau tidak, rutinitas olahraganya, dan status kesehatannya. Kemudian, tentukan mana di antara fasilitas perawatan hewan peliharaan tersebut di atas yang paling cocok dengan hewan peliharaan Anda, dan pilihlah hanya yang terbaik.