Lima alternatif non-susu untuk orang yang intoleransi laktosa
Susu merupakan pangan pokok dalam konsumsi kita. Bahkan, susu sapi termasuk makanan yang paling banyak dikonsumsi dan memiliki kandungan nutrisi yang unggul. Akan tetapi, banyak orang mengalami intoleransi laktosa, sejenis gula alami yang terdapat pada susu. Meski orang-orang tersebut tidak dapat memperoleh nutrisi langsung dari susu, ada sejumlah makanan lain dengan kandungan nutrisi yang mirip.
Mengapa artikel ini penting?
Studi menunjukkan bahwa 75% orang di dunia mengalami intoleransi laktosa. Kondisi ini terjadi akibat kekurangan enzim laktase yang membantu mencerna laktosa. Tapi menghilangkan susu dari konsumsi harian bukanlah solusi yang sehat. Jadi, apa saja pengganti susu biasa yang sehat? Kami telah menemukan beberapa olahan susu tanpa laktosa yang dapat dikonsumsi secara rutin oleh orang yang intoleransi laktosa.
Susu oat mengandung Vitamin D, bantu turunkan kolesterol
Salah satu pengganti terbaik untuk susu sapi adalah susu oat. Olahan berbahan dasar nabati ini tak hanya lezat tetapi juga bebas laktosa. Susu oat mengandung Vitamin D dan kalsium yang bermanfaat bagi tulang. Muatan serat larut pada susu oat membantu mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh. Susu ini cocok bagi mereka yang memiliki intoleransi laktosa. Anda bisa membuat susu oat dengan mudah di rumah.
Susu kedelai memiliki kandungan asam omega-3, anti-peradangan
Susu kedelai merupakan alternatif sehat lainnya untuk susu biasa. Susu yang terbuat dari kacang kedelai atau isolat protein kedelai kaya akan protein, lemak, dan karbohidrat serta menghadirkan manfaat nutrisi yang menyehatkan. Para ahli diet mengatakan bahwa susu kedelai mempunyai kandungan asam lemak omega-3, anti-peradangan, dan kardioprotektif. Inilah minuman non-susu nabati yang banyak dipilih oleh penderita intoleransi laktosa sebagai alternatif susu saat ini.
Almon alternatif susu yang cocok untuk mengurangi kalori
Anda bisa membuat susu almon dari almon utuh atau selai almon dengan menambahkan air. Minuman ini memiliki rasa yang manis khas kacang. Susu almond mengandung jumlah lemak, protein, dan karbohidrat yang lebih sedikit dibandingkan susu biasa. Tetapi, minuman tersebut adalah sumber alami Vitamin E, yang penting untuk mekanisme pertahanan alami tubuh demi mencegah penyakit dan infeksi. Opsi ini paling cocok untuk mengurangi kalori.
Susu kelapa akan bantu Anda membatasi asupan karbohidrat
Susu kelapa merupakan alternatif susu biasa yang lezat dan mempunyai sejumlah khasiat. Pengganti susu ini digunakan dalam hidangan tradisional dan dapat dengan mudah dibuat di rumah. Minuman tersebut cocok untuk orang yang ingin membatasi asupan karbo karena nyaris tidak mengandung karbohidrat dan lemaknya pun sangat sedikit. Kekurangannya adalah kadar protein susu ini cukup kecil.
Alergi kacang-kacangan dan gluten? Pilih susu beras
Kalau Anda seseorang yang tidak hanya alergi susu, tetapi juga kacang-kacangan, kedelai, dan gluten, maka sebaiknya Anda memilih susu beras. Inilah minuman yang paling sedikit alergennya dalam kategori non-susu. Susu beras memiliki tekstur yang encer dan bisa dikonsumsi seperti susu biasa. Susu tersebut punya muatan karbohidrat yang paling tinggi dan protein yang sangat sedikit. Penderita diabetes sebaiknya menghindari susu beras.