5 patung tertinggi di dunia yang harus didatangi tiap pelancong
Jika mengunjungi semua tempat terkenal di dunia ada dalam daftar impian Anda, artikel ini mungkin membantu Anda merencanakannya. Kami menyuguhkan daftar lima patung tertinggi yang wajib dikunjungi setidaknya sekali seumur hidup. Tersebar di seluruh dunia, masing-masing patung punya sejarah yang menarik. Kemegahan karya tangan manusia yang luar biasa ini akan membuat kita berdecak kagum.
Patung Persatuan
Patung Sardar Vallabhbhai Patel adalah patung tertinggi di dunia, letaknya di Gujarat, India. Patung setinggi 182 meter itu diresmikan oleh Perdana Menteri Narendra Modi pada 2018. Vallabhbhai Patel merupakan wakil perdana menteri pertama dan menteri dalam negeri India. Patel dihormati karena menyatukan negara-negara kerajaan India dengan mantan Raj Inggris untuk membentuk negara kesatuan India.
Spring Temple Buddha
Patung ini berdiri di atas singgasana teratai setinggi 19,3 meter dan sejumlah platform lain dengan ketinggian yang berbeda-beda. Menjulang setinggi 208 meter, patung Buddha Vairocana berlokasi di Henan, China. Pembangunannya dimulai pada tahun 1997 dan rampung pada 2008. Patung tersebut sempat jadi yang tertinggi di dunia hingga 2018. Spring Temple Buddha mendapatkan namanya dari mata air panas Tianrui, yang airnya terkenal dengan khasiat penyembuhan.
Patung Seribu Tangan dan Mata Guishan Guanyin
Patung Seribu Tangan dan Mata Guishan Guanyin bertempat di provinsi Hunan, Tiongkok. Ini patung tertinggi keempat di Tiongkok dan keenam tertinggi di dunia. Monumen perunggu berlapis emas ini menggambarkan manifestasi Bodhisattva Guanyin, yang berarti "Guanyin berkepala sebelas." Pemerintah setempat, bersama dengan lembaga bisnis dan keagamaan, mengucurkan 39 juta dolar untuk membangun patung setinggi 99 meter itu.
The Motherland Calls
The Motherland Calls terletak di Volgograd, Rusia. Didesain dengan gaya realisme sosialis ala Soviet, kehormatan membuat karya seni tersebut diberikan kepada pematung Yevgeny Vuchetich dan insinyur struktur Nikolai Nikitin. Dinyatakan sebagai patung tertinggi di dunia pada tahun 1967, dan memiliki tinggi 85 meter, The Motherland Calls masih merupakan patung wanita tertinggi (tidak termasuk alas) di dunia.
Patung Dewa Murugan Gua Batu
Patung Dewa Murugan Gua Batu adalah patung tertinggi di Malaysia dan paling tinggi ketiga untuk dewa Hindu di dunia. Dengan tinggi 42,7 meter, patung itu dibuat oleh seorang berdarah Tamil Malaysia dan diresmikan pada Januari 2006 pada festival Thaipusam. Sebagai catatan, 1.550 meter kubik beton, 350 ton batang baja, dan 300 liter cat emas digunakan dalam pembangunannya.