5 khasiat menakjubkan biji bunga matahari
Biji bunga matahari diambil dari kepala bunga tanaman bunga matahari. Bijinya dianggap sebagai superfood dan mengandung nutrisi yang luar biasa beserta rasa khas kacang-kacangan. Para ahli merekomendasikan konsumsi biji ini karena membantu mengurangi risiko hipertensi, penyakit jantung, dan juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Biji ini juga dimanfaatkan untuk pembuatan mentega. Berikut sejumlah manfaatnya yang menakjubkan.
Biji bunga matahari bantu tingkatkan energi
Kandungan protein yang tinggi dalam biji ini mampu meningkatkan energi. Selain itu, biji bunga matahari memuat berbagai nutrisi seperti selenium yang melancarkan aliran darah dan menambah kadar oksigen yang disalurkan ke tubuh. Lebih lanjut, biji ini juga mengandung vitamin B1 yang kemudian membantu mengubah makanan menjadi energi. Sebagai catatan, 100 gram biji bunga matahari dapat memberikan energi sekitar 585 kalori.
Bisa turut mengurangi peradangan
Biji bunga matahari dapat mencegah peradangan kronis . Biji ini mengandung flavonoid dan vitamin E yang membantu mengurangi peradangan. Pangan tersebut juga mengandung zinc yang melindungi kita dari alergi dan serangan patogen demi mencegah infeksi lebih lanjut. Menurut beberapa penelitian, konsumsi biji ini setidaknya lima kali seminggu menurunkan risiko sejumlah penyakit kronis sekaligus peradangan.
Biji bunga matahari berkhasiat bagi jantung
Muatan lemak sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda dalam biji ini memberikan efek yang melindungi jantung. Sekitar 3/4 cup biji ini mengandung 14 gram lemak yang dapat membantu mengurangi kolesterol tinggi serta mencegah penyakit jantung dan hipertensi. Biji ini rendah lemak jenuh dan kaya akan asam oleat dan linoleat, yang mencegah terjadinya aritmia.
Menunjang fungsi otak
Kadar vitamin B6 dalam biji ini diketahui mampu memperbaiki suasana hati, fokus, dan ingatan. Biji bunga matahari juga merupakan sumber tiamin yang baik yang selanjutnya meningkatkan fungsi kognitif. Seperempat cup biji ini menawarkan lebih dari 80% kebutuhan harian vitamin E, yang tinggi antioksidan untuk melindungi sel-sel otak dan mengurangi stres oksidatif.
Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Biji ini mengandung sejumlah vitamin dan mineral penting untuk menguatkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan kemampuan melawan virus. Karena merupakan sumber selenium yang bagus, biji bunga matahari ampuh mengurangi peradangan yang pada akhirnya meningkatkan kekebalan. Kehadiran zinc dalam biji ini juga membuatnya efektif untuk mengembangkan dan mendukung sel-sel kekebalan dalam tubuh.