Kerja shift malam? Ikuti kiat-kiat berikut agar lebih efisien
Apakah Anda termasuk orang yang bekerja shift malam? Dari pengalaman pribadi, saya bisa bilang bahwa shift malam dapat memengaruhi kesehatan, jika tidak diatur dengan benar. Orang yang demikian selalu rentan terhadap diabetes, obesitas, dan penyakit sejenis. Namun kabar baiknya, Anda bisa menjalani gaya hidup yang seimbang sekaligus bekerja larut malam hanya dengan melakukan sejumlah perubahan dalam kebiasaan Anda.
Mengapa artikel ini penting?
Tenaga profesional di layanan darurat seperti dokter, perawat, petugas pemadam kebakaran, pengemudi kereta, dan sebagainya bekerja pada waktu yang tidak biasa. Bekerja keras di malam hari dapat menguji kesehatan mereka. Guna menjaga keseimbangan kesehatan dan pikiran yang baik, orang-orang tersebut melatih keterampilan mengelola waktu, yaitu bekerja secara efisien serta akurat. Beradaptasi dengan perubahan mungkin butuh waktu, tetapi upaya itu layak dilakukan.
Mengikuti jadwal membantu Anda tetap efisien
Bagaimanapun sibuknya shift pekerjaan Anda, sebaiknya Anda membuat jadwal setiap hari serta membagi pekerjaan dan waktu pribadi. Menjalankan sebuah rutinitas tak hanya membantu pekerjaan selesai tepat waktu, tetapi juga menunjang kedisiplinan dalam hidup. Dianjurkan untuk membagi waktu dan pekerjaan sebelum memulai hari dengan semangat dan antusias.
JANGAN abaikan, tidur sangatlah penting
Untuk menjaga kesehatan, tidur nyenyak sangatlah penting. Setelah pulang dari shift, pastikan Anda menutup kamar dengan gorden yang gelap. Kondisi tersebut membantu Anda tertidur dengan cepat. Meluangkan sekitar 6-8 jam untuk tidur dalam sehari juga membantu Anda mengelola waktu untuk aktivitas lain. Selain itu, tidur sebentar sebelum bekerja juga disarankan.
Ingat untuk selalu menerapkan pola makan seimbang
Menentukan dan menyiapkan makanan sebelumnya merupakan cara yang efektif untuk mengefisienkan waktu. Anda bisa melakukannya dengan menyertakan protein, karbohidrat, lemak, sayuran, dan produk susu dalam makanan Anda. Pastikan Anda makan dengan porsi yang kecil secara berkala. Hal itu membantu Anda tetap berenergi sepanjang pekerjaan. Untuk Vitamin D, paparan sinar matahari selama beberapa menit membantu mencukupinya.
Jauhi stress dengan menyalurkan hobi
Luangkan waktu untuk hobi Anda, sehingga Anda dapat terhindar dari stres. Melakukan sesi olahraga, Zumba, berkebun, menyanyi, atau aktivitas lain yang Anda nikmati wajib disertakan dalam rutinitas Anda. Pastikan juga Anda tetap terhidrasi selama pekerjaan untuk menjaga fungsi tubuh dengan efektif. Hindari konsumsi kopi di malam hari. Tindakan tersebut dapat mengganggu pola tidur Anda pada waktu siang.