#HealthBytes: Manfaat menggunakan madu pada kulit
Sebagai pemanis alami, madu dihasilkan oleh aktivitas enzim, zat tumbuhan, dan bakteri hidup yang bekerja sama untuk menciptakan bahan yang memiliki banyak kegunaan praktis. Proses pembuatan madu yang unik ini membuatnya bernilai untuk banyak perawatan kecantikan. Baca terus untuk mengetahui mengapa mengoleskan madu bermanfaat untuk kulit Anda. Namun ingat bahwa madu mentah yang tidak dipasteurisasi akan membantu Anda memperoleh manfaatnya dengan lebih baik.
Madu dapat mengatasi jerawat dan bintil
Berkat sifat anti-bakteri dan anti-inflamasinya, mengoleskan madu pada kulit dapat mengangkat minyak berlebih dari permukaan kulit sehingga membuka hambatan atau pori-pori yang tersumbat. Pori-pori yang tersumbat ini, jika tidak ditangani, dapat menyebabkan jerawat dan bintil pada wajah Anda. Madu mentah membantu menyeimbangkan bakteri pada kulit Anda, yang menjadikannya produk bagus untuk digunakan pada jerawat buruk itu.
Madu dapat mencegah tanda-tanda penuaan awal
Madu kaya akan enzim, antioksidan, probiotik dan nutrisi yang membantu dalam anti penuaan karena kandungan-kandungan ini menghidrasi dan melembutkan kulit. Madu dapat membantu menahan kelembapan, dan membangun ulang tingkat kelembapan tanpa membuat kulit Anda berminyak. Madu juga memberi efek menenangkan tanpa mengiritasi kulit, membantu dalam menghentikan pembentukan keriput, menjaga kulit tetap muda, dan mencegah infeksi yang dapat mempercepat penuaan.
Madu memiliki kemampuan untuk melawan infeksi kulit, menyembuhkan luka
Salah satu sifat paling dikenal dari madu ialah kemampuannya untuk membantu melawan infeksi kulit dan menyembuhkan luka. Beberapa negara, termasuk Amerika Serikat, telah menyetujui madu dalam pengobatan untuk menyembuhkan luka. Madu dapat menyembuhkan luka bakar kecil dan luka dan efektif untuk meredakan masalah kulit, seperti psoriasis. Madu mengandung enzim, asam amino, mineral, dan vitamin yang memiliki kegunaan terapeutik.
Madu menghidrasi kulit Anda tanpa membuatnya berminyak
Madu adalah humektan, sebuah zat yang melakukan dua hal: Menghasilkan kelembapan dan membantu mempertahankannya. Mengoleskan madu akan menghidrasi kulit Anda tanpa membuatnya terlalu berminyak. Karena amdu membantu mendapatkan keseimbangan yang tepat, madu cocok bagi semua jenis kulit. Jadi, jika kulit kering Anda memaksa Anda membeli krim dan losion berminyak yang tidak nyaman, pilihlah yang alami dan gunakan madu.
Mengusir eksfoliator buatan, sertakan madu dalam aturan kulit harian Anda
Pengangkatan sel kulit mati adalah suatu keharusan, yang menjadikan eksfoliasi langkah penting dalam rutinitas kecantikan Anda. Inilah di mana kemampuan ekfoliasi ringan dari madu dapat membantu. Menggunakan madu sebagai eksfoliator Anda lebih baik daripada eksfoliator buatan lain karena madu lembut di kulit Anda. Menggosokkan madu pelan-pelan pada wajah Anda juga menghasilkan corak kulit yang lebih cerah tanpa mengiritasi kulit.