Newsbytes
  • Hiburan
  • Teknologi
  • Gaya hidup
  • Mobil
English Hindi
Lebih
Newsbytes
English Hindi
Newsbytes
User Placeholder

Hi,

Logout


Hiburan
Teknologi
Gaya hidup
Mobil
 
Beranda / Berita / Gaya hidup Berita / Merancang kantor di rumah? Pertimbangkan lima tips desain berikut ini
Gaya hidup

Merancang kantor di rumah? Pertimbangkan lima tips desain berikut ini

Merancang kantor di rumah? Pertimbangkan lima tips desain berikut ini
Ditulis oleh Shubham Gupta
Sep 10, 2020, 05:38 pm 2 menit dibaca
Merancang kantor di rumah? Pertimbangkan lima tips desain berikut ini

Baik Anda akan menerapkan rencana bisnis baru, mulai menulis buku yang sudah lama tertunda, atau sekadar ingin membawa sebagian pekerjaan ke rumah - mendesain kantor di rumah dapat menjadi ide yang bagus. Dan sembari Anda melakukannya, pastikan kantor mini Anda memiliki desain yang praktis serta inspiratif. Berikut beberapa tips teratas kami untuk membantu Anda mendesain kantor di rumah yang bagus.

#1
Pikirkanlokasinya

Kantor Anda bisa bertempat di mana saja dalam rumah. Jadi, pastikan tempatnya sesuai dengan kebutuhan dan sifat pekerjaan Anda. Sebagai contoh, jika Anda juga harus mengurus anak-anak selagi bekerja, Anda mungkin akan membuat ruang kerja di dalam atau di dekat kamar anak Anda. Bila Anda ingin yang lebih profesional, menyediakan ruangan terpisah yang bebas dari gangguan akan jadi hal bagus.

#2
Sediakan ruang yang memadai

Saat menentukan luas ruang yang tepat untuk kantor rumahan Anda - ingatlah bahwa keseimbangan adalah kuncinya.. Jangan sampai terlalu sempit sehingga Anda kesulitan setiap kali berdiri atau duduk. Di sisi lain, bila menyediakan tempat yang sangat luas, Anda bisa saja menyia-nyiakan area yang sangat dibutuhkan di rumah.

#3
Biarkan cahaya masuk

Seperti ruang kantor pada umumnya, pencahayaan merupakan salah satu aspek terpenting yang harus dipertimbangkan saat mendesain kantor rumahan. Cahaya alami tentunya paling ideal, jadi usahakan ruang kerja berada di dekat jendela. Apabila rumah Anda tidak memiliki pencahayaan alami yang memadai, jangan khawatir - penggunaan lampu plafon atau lampu meja yang cukup terang dapat menjadi solusi.

#4
Perhatikan tempat penyimpanan

Anda tentu tidak ingin bolak-balik di dalam rumah saat mencari alat tulis. Jadi, pastikan untuk merancang tempat penyimpanan yang cukup di kantor rumahan Anda untuk semua peralatan yang berkaitan dengan pekerjaan. Oleh karena itu, sediakanlah lemari, kabinet, dan laci yang cukup agar Anda dapat menyimpan semua perlengkapan Anda.. Selain itu, jangan lupa untuk meletakkan benda-benda paling penting di tempat yang mudah dijangkau.

Informasi
Rancang tempat pertemuan

Jika Anda akan menerima klien atau pelanggan di kantor rumahan Anda, tentunya Anda memerlukan tempat untuk duduk dan mengobrol. Jadi, desainlah ruangan pertemuan yang bagus dan luas.

Bagikan garis waktu ini
Facebook
Whatsapp
Twitter
Linkedin
Shubham Gupta
Shubham Gupta
Mail
Berita Terbaru
Berita Terbaru
5 cara alami menurunkan gula darah
5 cara alami menurunkan gula darah Gaya hidup
5 resep sayuran isi yang akan bikin Anda jatuh cinta
5 resep sayuran isi yang akan bikin Anda jatuh cinta Gaya hidup
Panduan traveling ke Munnar, India
Panduan traveling ke Munnar, India Gaya hidup
Trailer 'The Gray Man': Evans dan Gosling bermain kejar-kejaran, Dhanush muncul
Trailer 'The Gray Man': Evans dan Gosling bermain kejar-kejaran, Dhanush muncul Hiburan
5 film fesyen teratas yang kita dapatkan dari Hollywood
5 film fesyen teratas yang kita dapatkan dari Hollywood Hiburan
Garis waktu berikutnya
Garis waktu berikutnya

Suka berita Gaya hidup?

Berlangganan untuk mendapatkan info terbaru.

Lifestyle Thumbnail
Hiburan Berita Teknologi Berita Gaya hidup Berita Mobil Berita
Tentang kami Kebijakan pribadi Ketentuan Hubungi kami Kode etik Keluhan ganti rugi Berita
All rights reserved © NewsBytes 2022