Cara mengkreasi rambut keriting dan menatanya
Rambut keriting memang indah, walaupun kadang agak sulit diatur. Tetapi rambut keriting mampu mentransformasi penampilan, terutama jika rambut Anda aslinya lurus. Anda bisa memilih keriting kecil-kecil, keriting halus, atau sebagian saja di ujung rambut. Namun, Anda tentu tidak mau merusak rambut dengan panas yang berlebihan. Mari kita simak cara-cara mengkreasi rambut ikal dengan meminimalkan panas.
Cara membuat rambut bergelombang lebih keriting
Gunakan sampo dan kondisioner anti-kusut. Keringkan rambut dengan sendirinya agar tidak kusut. Aplikasikan busa penata rambut yang mengeritingkan agar lebih terbentuk. Kemudian, ikat rambut dari ujungnya dan remas-remas ke atas. Anda juga bisa memelintir helai rambut dan membuat sanggul. Tindakan ini akan mengeritingkan rambut secara alami. Gunakan minyak yang menutrisi untuk melembabkan dan menghaluskan rambut kusut. Usap jari di sela-sela rambut agar terurai.
Cara membuat rambut lurus menjadi keriting
Cuci rambut dengan sampo dan kondisioner yang melembapkan. Aplikasikan pelindung panas untuk melindungi dan menghaluskan rambut. Keringkan rambut dengan sendirinya untuk mendapatkan gelombang alami. Keriting helai rambut menggunakan catok pengeriting rambut. Selebihnya, gunakan metode tanpa panas seperti kepang atau mengeriting dengan jepitan. Gunakan gel pengeriting untuk menyempurnakan tampilan.
Trik sederhana untuk mendapatkan keriting berombak
Trik rumahan lain yang sangat populer untuk mendapatkan rambut keriting adalah mengepang. Pisahkan rambut menjadi beberapa bagian (lebih banyak bila Anda menginginkan ikal kecil-kecil dan lebih sedikit untuk ikal yang halus). Kepang bagian-bagian tersebut dengan erat dan tekan catok datar di bagian atas kepang beberapa kali. Kemudian, buka kepang untuk mengurai ikal. Oleskan serum penghalus untuk melembutkannya.
Cara mudah menata rambut keriting
Rambut keriting cenderung cepat kering, jadi gunakan sampo dan kondisioner pembentuk rambut keriting. Gunakan serum anti-kusut untuk mencegah kelembapan. Pakai gel atau semprotan pembentuk rambut keriting dan remas-remas rambut. Biarkan ikal mengering tanpa pemakaian pengering rambut. Terakhir, gunakan semprotan penata rambut untuk menjaga bentuk rambut lebih lama. Terakhir, atur rambut keriting untuk mendapatkan ikal yang lebih lembut dan tegas.
Kiat-kiat menjaga kesehatan rambut keriting
Pilihlah sampo ringan yang mengandung minyak alami, lidah buaya, keratin, serta tanpa sulfat, paraben, dan alkohol. Jangan keramas setiap hari karena keramas yang berlebihan dapat menghilangkan kelembapan alami dari rambut. Rambut keriting kebanyakan rapuh dan kering dan mudah patah jika disisir. Jadi, gunakan sikat ketika mandi untuk menghindari kerusakan. Pangkas rambut secara berkala.