Tips untuk membuat sesi olahraga Anda lebih efektif
Berolahraga dengan cara yang benar dapat bemanfaat bagi kesehatan mental dan fisik kita. Dengan jadwal kerja kita yang semakin padat dan gaya hidup yang banyak duduk, penting bagi kita untuk memiliki rutinitas yang disertai makan sehat dan olahraga harian. Akan tetapi, kebiasaan baik juga bisa salah sasaran, jika tidak dilakukan dengan benar. Untuk membuat sesi olahraga Anda lebih efektif, ikuti lima tips penting berikut ini.
Lakukan kardio setelah olahraga berat
Ada banyak perdebatan mengenai apakah kardio harus dilakukan sebelum atau setelah olahraga latihan beban. Mayoritas ahli percaya bahwa kardio sebelum sesi latihan beban dapat memeras energi Anda untuk latihan kekuatan. Kuncinya adalah merencanakan sesi latihan Anda dengan cara yang menghasilkan hasil yang lebih baik. Anda juga bisa mempertimbangkan untuk mencari bantuan profesional dalam skenario tersebut.
Jangan biarkan ponsel Anda merusak latihan
Tak dapat dipungkiri bahwa ponsel itu mengganggu. Maka dari itu, menggunakan ponsel Anda saat berlatih bukanlah hal baik, karena hal ini akan memengaruhi keseimbangan, fokus, dan intensitas Anda. Lebih jauh, beberapa studi menunjukkan bahwa penggunaan ponsel dapat merusak sesi olahraga dengan membuat Anda kurang fokus dan lebih kikuk di mesin-mesin gym itu. Akan tetapi, mendengarkan musik sering kali dikaitkan dengan meningkatnya motivasi untuk berlatih.
Ikut komunitas kebugaran
Terus-menerus termotivasi tidak selalu memungkinkan. Akan tetapi, memiliki sekelompok orang yang memiliki minat yang sama bisa jadi cara yang tepat untuk tetap termotivasi. Hal ini bukan hanya berlaku bagi penyuka gym, tetapi untuk semua olahraga termasuk bersepeda, lari, dll. Jadi, saat Anda tidak merasa bersemangat, teman yang suportif akan membantu Anda terus maju.
Jangan lupa untuk tetap terhidrasi
Menjaga asupan cairan yang sesuai sembari Anda berkeringat di gym adalah hal penting. Jika sesi latihan Anda berlangsung selama kurang dari satu jam, air putih saja cukup. Akan tetapi, jika sesi Anda lebih lama dan lebih keras, tetap teguk minuman energi rendah kalori untuk menjaga kadar sodium dan kalium tubuh. Namun, hindari minuman berkarbonasi apapun.
Cobalah hal-hal baru di gym
Berada dalam zona nyaman Anda bisa jadi menenangkan, tetapi hal ini tidak membantu dalam jangka panjang. Demikian juga, penting untuk memecah hal monoton dalam sesi gym Anda, untuk meningkatkan hasil kebugaran Anda. Berlari lebih cepat, melakukan lebih banyak crunch atau mengangkat beban yang lebih berat itu bagus, tetapi mencoba hal-hal baru (seperti Yoga atau Zumba) dapat menantang tubuh dengan cara yang benar-benar berbeda.