5 cara agar lebih terlibat dalam kehidupan anak
Menjadi orang tua memang tidak mudah. Anda selalu punya banyak pekerjaan dan anak-anak jadi yang paling terdampak oleh perhatian yang terbagi ini. Kita juga perlu mengetahui aktivitas anak-anak, siapa teman mereka, dan sebagainya. Baik Anda ibu yang tinggal di rumah atau ibu yang bekerja, menjalin hubungan spesial dengan anak membutuhkan usaha.
Mengapa artikel ini penting?
Keterlibatan aktif dalam kehidupan anak akan mengarah kepada percakapan penting, menciptakan kenangan berkesan, dan membangun ikatan yang kuat. Penelitian menunjukkan bahwa keterlibatan orang tua dapat berdampak baik pada perkembangan anak secara keseluruhan dan mendorong anak melakukan kegiatan yang lebih positif. Kehadiran Anda untuk anak-anak juga membantu Anda mengetahui hal-hal yang mereka suka, benci, memancing frustrasi, dan khawatir.
Luangkan waktu bersama
Luangkan satu atau dua hari seminggu khusus untuk anak-anak. Rencanakan beberapa kegiatan menyenangkan yang bisa Anda lakukan di rumah. Anda juga dapat melakukan perjalanan sehari bersama mereka dan membiarkan mereka menikmati sejumlah kegiatan luar ruangan. Sekadar berjalan-jalan di taman dan menikmati es krim atau nonton bareng film yang menyenangkan di malam hari juga efektif.
Libatkan diri dalam pendidikan dan tugas sekolah
Pendidikan adalah cara terbaik untuk terlibat dengan anak Anda. Cobalah melibatkan diri Anda dalam tugas sekolah anak dan bantu dia mengerjakan PR. Tunjukkan ketertarikan pada studinya dan cobalah mengetahui pelajarannya. Hadiri pertemuan orang tua-guru serta berbagai acara dan program sekolah. Selain itu, dorong anak-anak untuk mendapatkan nilai yang lebih baik, daripada sekadar menerapkan disiplin ketat.
Makan bersama sesering mungkin
Jadikan waktu makan sebagai waktu keluarga. Jika memungkinkan, pastikan seluruh keluarga berkumpul untuk makan bersama setidaknya satu kali. Bila hal itu sulit dilakukan, maka ajaklah semua orang ke meja makan paling tidak pada akhir pekan. Penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang makan dengan orang tua mereka minimum lima kali seminggu berisiko lebih kecil mengonsumsi alkohol dan obat-obatan.
Dengarkan anak Anda, selalu beri rasa nyaman
Anda harus membuat si kecil menyadari bahwa Anda selalu ada untuknya. Tunjukkan ketertarikan lebih dan dengarkan mereka sehingga mereka bisa datang dan berbicara kepada Anda tentang situasi apa pun. Tawarkan dukungan dan sampaikan hal-hal yang menenangkan untuk membimbing mereka melalui tantangan yang mungkin dihadapi. Anak-anak berkembang ketika tahu mereka memiliki ruang yang aman.
Ingat tanggal-tanggal penting
Pastikan Anda mengingat tanggal dan acara penting yang berkaitan dengan anak seperti ulang tahun, pertunjukan, dan kompetisi. Sikap ini akan membuat mereka bahagia dan terhibur. Selain itu, ungkapkan kegembiraan atas pencapaian mereka dan dorong mereka agar semakin baik di masa depan.