#HealthBytes: Lima gerakan yoga untuk bantu Anda turunkan berat badan
Berat badan yang sehat tak hanya membuat Anda terlihat ramping dan menarik, tetapi juga penting untuk kesehatan fisik dan mental secara keseluruhan, karena obesitas dapat memicu diabetes, stroke, penyakit jantung, dan masalah lain yang tidak diinginkan. Berbicara soal Yoga, aktivitas ini merupakan sarana pengendali berat badan yang sangat efektif, selain menjanjikan kekuatan dan fleksibilitas otot. Berikut lima asana untuk membantu Anda menurunkan berat badan.
Sarvangasana bisa membantu Anda membakar lemak perut
Mulai berbaring telentang, dengan lutut sedikit ditekuk, dan kaki ke atas. Pertahankan tangan dalam posisi rata dengan lantai, lalu gunakan untuk bertumpu pada punggung atas. Anda bisa menaruh kedua tangan di punggung bawah untuk menopang dan menjaga badan tetap lurus. Perlahan, rentangkan kaki Anda ke arah langit-langit. Tahan selama 5-6 napas. Rileks, dan ulangi.
Lakukan pose Lord of Dance untuk turunkan berat badan
Mulai dari posisi berdiri, pegang pergelangan kaki kiri dengan tangan kiri. Alihkan bobot Anda ke depan, dan letakkan tangan kanan di lutut kanan untuk menopang. Sekarang, condongkan tubuh ke depan sambil melengkungkan punggung, dan tekan ke luar dengan kaki kiri Anda. Pertahankan kaki kiri agar tetap lurus, perlahan rentangkan tangan kanan ke depan sejauh mungkin. Tahan selama 30 detik. Ulangi di sisi sebelahnya.
Ardha Navasana akan memberi Anda perut yang rata
Mulailah duduk di matras yoga, dengan kaki terentang di hadapan Anda, dan telapak tangan menghadap ke lantai. Mulai angkat kaki hingga lutut Anda berada pada sudut 45 derajat dan bagian bawah kaki sejajar dengan lantai. Kemudian, angkat tangan sejajar dengan lantai. Tahan selama 30 detik. Rileks, lalu ulangi.
Bakasana akan membantu Anda membakar kalori dengan sangat cepat
Mulailah dari posisi jongkok rendah, dengan tangan di lantai dan jari terentang lebar. Sekarang, dengan berjinjit, angkat kaki, dan coba letakkan lutut di ujung lengan atas. Perlahan-lahan alihkan bobot Anda ke depan, lalu angkat jari-jari kaki ke atas, secara bergiliran antara kedua kaki. Tahan posisi ini selama mungkin. Berlatihlah setiap hari, untuk menurunkan berat badan.
Warrior II pose penurunan berat badan yang simpel tapi efektif
Berdiri tegak dengan melebarkan kaki kurang lebih 1 meter. Kemudian, putar kaki kanan ke luar pada sudut 90 derajat, dan kaki kiri ke dalam sekitar 15 derajat. Rentangkan tangan di kedua sisi setinggi bahu sejajar dengan lantai, dengan telapak tangan yang menghadap ke bawah. Tahan posisi tersebut selama sekitar 30 detik. Rileks, lalu ulangi di sisi sebelahnya.