SUV Fisker Ocean 2023 diluncurkan: Sorotan dan fitur-fitur teratas
Fisker baru saja memperkenalkan SUV listrik Ocean di Los Angeles Auto Show. Mobil itu dibanderol mulai $37.499 (sekitar Rp533 juta) serta hadir dalam varian Sport, Ultra, Extreme, dan Ocean One. Kendaraan tersebut mengusung desain modern dan penuh gaya, kabin inovatif yang ramah lingkungan, berbagai fitur canggih, dan mesin elektrik murni nol emisi. Berikut detail selengkapnya.
Mengapa berita ini penting?
Fisker Ocean merupakan salah satu mobil listrik yang paling dinantikan tahun ini. Dengan varian bawah yang terjangkau, perusahaan itu ingin menarik para pembeli SUV berbahan bakar minyak di AS. Mobil itu akan diproduksi di pabrik yang menjaga keseimbangan karbon dan dirancang oleh ahli industri otomotif Henrik Fisker. Saat ini pemesanan telah dibukan dan perusahaan telah menerima lebih dari 19.000 pesanan.
Mobil memiliki tampilan yang sporty dan elegan
Fisker Ocean didesain seperti SUV pada umumnya dengan tampilan yang gagah, kap berbentuk, tulisan 'OCEAN' 3D pada strip krom penghubung lampu depan yang elegan, dan gril jaring-jaring yang berfungsi sebagai hiasan. Di sisinya, kendaraan diapit oleh pilar B berwarna hitam, gagang yang rata dengan pintu, spion hitam, dan pelek berdesain khusus serta pelindung roda yang tebal. Terdapat spoiler di atap dan lampu belakang sipit yang mengikuti lekuk bodi di belakang.
Kabinnya menggunakan material ramah lingkungan untuk menunjukkan komitmen perusahaan
Fisker Ocean menawarkan kabin 5 kursi yang lapang beserta roda kemudi yang bawahnya rata, pelapis kulit vegan, serta karpet yang terbuat dari jala ikan dan botol plastik. Kabin tersebut juga memuat atap panoramik, kursi berpemanas pada varian tertinggi, sistem audio premium, dan sistem infotainment layar sentuh sentral 17,1 inci beresolusi tinggi yang dapat diatur ke orientasi lanskap atau tegak sesuai kebutuhan.
SUV mendapat kamera tampilan 360 derajat
Fisker Ocean hadir dengan sederet fitur keselamatan, di antaranya pengereman darurat otomatis, peringatan kewaspadaan pengemudi, kendali pacu adaptif, kamera tampilan 360 derajat, pencegahan tabrakan saat mundur, bantuan kemacetan lalu lintas, serta peringatan tabrakan dari depan maupun samping
Memberikan jarak tempuh lebih dari 563 km
Varian Sports dibekali dengan baterai Touring Range sementara tiga varian lainnya menggunakan baterai Hyper Range. Tergantung variannya, Fisker Ocean menawarkan output 550 hp dan jarak tempuh hingga 563 km. SUV itu mampu melaju dari 0-100 km/j dalam waktu 3,9 detik dan mendukung pengisian daya dua arah. Panel surya pada atapnya sanggup memberikan jarak tempuh tambahan sejauh 3.219 km setiap tahunnya.
Mobil juga punya jendela khusus untuk hewan peliharaan
Fisker Ocean menawarkan California Mode di mana Anda bisa membuka semua jendela, kaca belakang, dan sunroof untuk pengalaman berkendara di udara terbuka dengan menekan satu tombol. Dengan Doggie Power Windows, Anda dapat menurunkan jendela kecil di bagian belakang untuk hewan peliharaan. Dalam Limo Mode, penumpang di belakang bisa menurunkan kursi dan mengontrol suhu melalui layar sentuh digital.
Fisker Ocean: Harga dan ketersediaan
Saat ini pre-order untuk Fisker Ocean telah dibuka dengan biaya $250 (sekitar Rp3,5 juta) dan produksinya akan dimulai pada 17 November 2022. Varian Sports dan Ultra masing-masing dihargai $37.499 (sekitar Rp533 juta) dan $49.999 (kisaran Rp711 juta), sementara model Extreme dan Ocean One dibanderol $68.999 (kurang lebih Rp981 juta). Anda juga bisa menyewa SUV ini dengan izin kemudi tahunan sejauh 48.280 km.